Board Arduino UNO R3 termasuk salah satu produk papan microcontroller populer yang memakai komponen utama berupa chip ATMEGA-238. Board ini dilengkapi pin-pin digital, pin-pin input analog, dan pin-pin tegangan. Selain itu terdapat pula port USB untuk menghubungkan Board Arduino ke komputer untuk diprogram.
 |
Board Arduino UNO R3 |
Bagian-bagian pada Board Arduino UNO
Berikut ini bagian-bagian yang terdapat pada Board Arduino UNO R3:
 |
Bagian-bagian pada Board Arduino UNO R3 |
Catudaya untuk Arduino UNO
Untuk keperluan pengoperasian Board Arduino, tersedia jeck catudaya. Melalui jeck ini bisa diberikan tegangan listrik dc sebesar 12 Volt (maksimal). Namun ketika anda menghubungkan Board ini ke komputer, maka catudaya eksternal melalui jeck tersebut untuk sementara bisa ditiadakan sebab Board Arduino akan mendapatkan suplai tegangan sebesar 5 Volt dari jalur USB.
 |
Menghubungkan Board Arduino UNO ke Komputer |
Software IDE Arduino
Untuk keperluan pemrograman tersedia software IDE Arduino. Software ini tersedia gratis dan bisa diunduh di situs resmi Arduino yaitu
http://arduino.cc/en/Main/Software.
Menyesuaikan Jenis Board
Didalam software IDE Arduino tersedia daftar jenis Board Arduino yang bisa kita pilih sesuai dengan jenis Board yang kita hubungkan ke komputer pada saat itu. Daftar tersebut bisa dibuka sub-menu
Board pada menu
Tools.
 |
Daftar Jenis Board Arduino |
Menyesuaikan Serial Port
Board Arduino akan memakai serial port (COM) dalam berkomunikasi dengan komputer. Umumnya komputer akan mendeteksi secara otomatis ketika Board Arduino dihubungkan kepadanya, dan akan menginstalasi driver yang dibutuhkan. Serial port dapat disesuaikan pada sub-menu
Serial Port pada menu
Tools.
 |
Daftar Serial Port |
Penulisan Sketch
Sketch adalah sebutan untuk kode pemrograman Arduino. Sebuah sketch dapat ditulis, diverifikasi, disimpan dan diunggah ke board Arduino melalui ikon-ikon yang tersedia berikut:
 |
Ikon-Ikon untuk Penyimpanan, Verifikasi dan Penggunggahan Sketch |